Senin, 01 Februari 2016

Resep Batagor Bandung
RESEP BATAGOR BANDUNG
Batagor adalah bakso tahu goreng, merupakan jajanan Bandung populer yang biasa disajikan bersama lumuran saus kacang sebagai khas bumbu batagor (batagor kering) atau disiram dengan kuah (batagor kuah). Resep batagor Bandung akan terasa lebih enak dan spesial gurih dengan ikan tenggiri sebagai bahan batagor yang dicampur dengan tepung kanji. Selain batagor tahu, terdapat juga batagor pangsit yang menggunakan kulit pangsit untuk variasi penyajiannya.

Persiapan Bahan Bumbu Batagor
Cara membuat batagor ikan tenggiri beserta bumbu kacang (sambal kacang) dapat diolah dengan mudah dan sederhana di rumah.
Cara Membuat Batagor
  • 600 gram daging ikan tenggiri dihaluskan
  • 400 gram tepung kanji/tapioka (sagu tani)
  • 2 butir telur ayam
  • 2 batang daun bawang diiris kecil-kecil
  • 1,5 sdt lada/merica butir dihaluskan
  • 8 butir bawang putih dihaluskan
  • 1,5 sdt garam
Kombinasi jumlah tahu dan pangsit bisa sesuaikan selera :
  • 11 buah tahu putih dibelah dua diagonal/bentuk segitiga
  • 60 buah kulit pangsit
  • minyak goreng secukupnya
Cara Membuat Batagor Bandung Ikan Tenggiri
  1. Campurkan daging ikan tenggiri halus dengan semua bahan lainnya, gunakan sarung tangan plastik lalu uleni hingga merata dan kalis.
  2. Tiap-tiap potongan tahu, korek sedikit tengahnya dan beri adonan ikan tadi. Sedangkan untuk setiap kulit pangsit, tuang 1 sendok teh adonan ikan lalu rekatkan menjadi bentuk bunga.
  3. Panaskan minyak goreng yang banyak, kemudian goreng hingga matang dan berwarna kuning keemasan. Angkat dan tiriskan lalu sajikan dengan bumbu kacang.
Persiapan Bahan Bumbu Saus/sambal Kacang
  • 200 gram kacang tanah
  • 4 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 cm kencur
  • 30 gram gula merah
  • 50 ml air asam jawa
  • 500 ml air
  • 10 buah cabe merah keriting
  • 1/2 sdt garam
  • minyak goreng seperlunya
Cara Membuat Saus Kacang
  1. Goreng kacang tanah hingga matang, angkat dan tiriskan dari minyak kemudian haluskan. Haluskan juga bawang merah, bawang putih, kencur dan cabe merah keriting.
  2. Panaskan sedikit minyak dan tumis bumbu halus tadi hingga harum. Tuangkan air, masukkan kacang halus serta aduk rata. Masukkan juga gula merah, air asam jawa dan garam, lalu aduk rata dan masak hingga mendidih serta mengental.

Related Posts:

  • RESEP SEBLAK BASAH ENAK PEDAS KHAS BANDUNGResep Seblak Bandung - Menyajikan makanan untuk camilan sederhana bercita rasa pedas, kita dapat memilih kreasi resep seblak basah enak khas Bandung yang satu ini. Sajian yang enak dan pedas seuhah (istilah sunda) merupakan k… Read More
  • RESEP JAGUNG SUSU KEJU JASUKEOlahan jagung sederhana dan mudah ini juga merupakan salah satu jajanan yang masih sering dijumpai di beberapa daerah terutama Jawa Barat. Kali ini sebenarnya tidak ada resep khusus, hanya saja untuk berbagi informasi yang bi… Read More
  • RESEP CIMOL GORENG KERING ENAK DAN EMPUKResep Cimol goreng kering yang enak dan empuk serta mengembang dengan tekstur tidak keras sedikit kenyal. Merupakan cara membuat cimol sederhana yang biasa dijual oleh abang-abang atau pedagang sebagai jajanan tradisional yan… Read More
  • RESEP CILOR MAKARONI ENAK JAJANAN PEDASResep Cilor Makaroni Enak Pedas. Aneka jajanan berbahan tepung aci memang akhir-akhir ini semakin populer. Apabila sebelumnya kita sudah sangat mengenal cilok (aci dicolok), cireng (aci digoreng), cimol (aci digemol), cilung … Read More
  • RESEP TOGE GORENG ENAK KHAS BOGORRESEP TOGE GORENGMenu ini merupakan salah satu jajanan kuliner asli nusantara yang populer di beberapa daerah, seperti toge goreng khas Bogor, Betawi atau Jakarta, Bandung, toge tauco (geco) Cianjur dan beberapa daerah lainny… Read More

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh4zgoKkY5esDyGDfXmhp5tz0W8H2jEgsRJx2wm9317hpr6CTdO8i4DPQj5mF-OAprw6GVcNt84Pt9Yp5U6XEz5h_pAP7azclFEO7kSUzDjr31IvLdzT01usqHnjVk1bBWsqpHQX6G4AIU/s1600/Photo0783.jpg" />

Followers

Hadith Prophet Muhammad

It is narrated on the authority of Amirul Mu’minin, Abu Hafs ‘Umar bin al-Khattab, radiyallahu ‘anhu, who said: I heard the Messenger of Allah, sallallahu ‘alayhi wasallam, say: “Actions are (judged) by motives (niyyah) , so each man will have what he intended. Thus, he whose migration (hijrah) was to Allah and His Messenger, his migration is to Allah and His Messenger; but he whose migration was for some worldly thing he might gain, or for a wife he might marry, his migration is to that for which he migrated.” [Al-Bukhari & Muslim]

Abu Hamzah Anas bin Malik, radiyallahu ‘anhu, who was the servant of the Messenger of Allah, sallallahu ‘alayhi wasallam, reported that the Prophet, sallallahu ‘alayhi wasallam, said: “None of you truly believes (in Allah and in His religion) until he loves for his brother what he loves for himself.” [Al-Bukhari & Muslim]

About History

The urgent of reading history is that we become aware of his past life, progress and destruction of a nation, understand the wisdom behind the nation's history, feel the love, angry, sad, all within the scope of history. Because history is an art. Art is beauty. So people who do not know history, its own history, at least then he would not know the beauty of the wheel of life that applies to every person.

Blog Archives

google7580a3e780103fb4.html

Popular Posts

Our Blogs